BAHAN :
- Jahe merah 10 cm
- Air 500 ml
- Gula merah 150 gram
- Gula pasir 2 sendok makan
- Serai 1 batang, memarkan
- Daun pandan 1 lembar, simpulkan
- Susu cair 175 ml
- Tape singkong 150 gram, potong potong 3 cm
- Kacang tanah 50 gram, sangrai
CARA MEMBUAT
- Bakar jahe merah diatas api hingga kecoklatan, angkat, kupas kulitnya dan memarkan
- Rebus jahe bersama gula merah, gula pasir, serai dan pandan di atas api kecil, masak hingga air menjadi setengah bagian
- Tuang Susu, rebus kembali hingga mendidih, angkat dan saring
- Siapkan gelas saji, letakkan tape singkong, tuang kuah jahe
- Taburi kacang tanah, sajikan panas lebih Nikmat !